Tolong matikan adblock dan script blocker Anda untuk melihat halaman ini.

─̶─Jika ingin meng-COPY tolong sertakan sumber :D─̶─


Penerjemah : D.Blank13th


Kata Penutup


Sudah kuceritakan di kata penutup volume sebelumnya, tapi aku memilih Kita-Kamakura sebagai setting karena tempat itu cocok dengan gambaran yang kuinginkan dan karena itu tempat yang familier bagiku.

Aku sekolah SMA di Kita-Kamakura selama tiga tahun. Untuk sampai ke sekolah lamaku, kalian bisa menaiki bus dari stasiun Ofuna, atau pergi menaiki lereng curam dari stasiun Kita-Kamakura. Terus melewati perumahan di lereng gunung dan sebuah gedung sekolah beton akan terlihat─̶─beberapa dari kalian mungkin mengenalinya saat aku menulisnya seperti itu, tapi model untuk SMA Daisuke adalah almamater ku sendiri.

Sekolah itu memiliki pemandangan yang indah karena ketinggiannya; saat hari cerah, kalian bahkan bisa melihat laut.

Dengan senang hati aku menerima begitu banyak tanggapan atas cerita buku ini, meskipun masih sangat mengejutkan melihat orang-orang dengan tepat mengenali dimana protagonis bersekolah. Hampir seperti mereka lulus dari sekolah yang sama. Mungkin bahkan beberapa dari mereka adalah teman sekelasku. Mereka akan tahu lebih dari cukup betapa sakitnya berlarian di bukit supaya tidak terlambat sekolah.

Beberapa hal yang muncul di cerita buku ini adalah nyata, sementara yang lainnya tidak. Aku juga menulis ini di kata penutup sebelumnya, tapi semua buku yang muncul memanglah ada. Dengan nada yang sama, lokasi yang disebutkan di dalam dan di sekitar Kamakura juga nyata.

Beberapa toko dan tempat yang para karakter kunjungi ditiru dari tempat-tempat asli, sementara yang lainnya tidak. Sama seperti sekolahan Daisuke, orang-orang yang familier dengan wilayah itu dengan cakap menyadari mereka.

Meskipun karakter nya sendiri benar-benar fiktif. Artinya, mereka tidak didasarkan pada orang-orang yang tinggal disana. Ada perbedaan yang jelas sejauh yang bersangkutan.

Ada banyak hal yang harus kuteliti untuk volume ini jadi terlebih dahulu, aku ingin berterima kasih pada orang-orang dari Kobundo Books di Kamakura karena telah membantuku mengumpulkan informasi dengan baik.

Aku juga ingin mengucapkan terima kasih kepada para pembaca juga. Kita akhirnya sampai cerita utama.

Aku akan senang bertemu dengan kalian lagi di volume selanjutnya.




─̶─Mikami En

─̶─Kata Penutup END─̶─


Prev | ToC | Next